Tuesday 31 January 2012

Setting Jaguar Server

Langkah-langkah:
1.Jalankan Jaguar Server.
Dari Start,pilih Program>Sybase>Jaguar CTS 3.0>Jaguar Server
Anda akan melihat window DOS dengan judul ‘Jaguar CTS’. Jika anda melihat ‘Accepting Connections’pada akhir text,menandakan Jaguar Server jalan dan siap menunggu.
Anda bisa mengecilkan window DOS tersebut (Minimize),dan pada task bar akan terlihat ‘Jaguar CTS’
Ketika anda meng-install Jaguar,ada piliah ‘install it as an NT service’. Jika anda memilih option ini,sewaktu menjalankan Jaguar dari Start akan muncul error ‘cannot open port’,error ini muncul karena Jaguar telah jalan. Jaguar jalan secara otomatis jika memilih sebagai service NT. Anda bisa merubahnya dengan cara masuk ke Control Panel>Service dan rubah jaguar menjadi ‘manual’.

2.Kemudian,anda harus menjalankan Jaguar Manager untuk melakukan setting pada Jaguar Server.
Dari Start,pilih Program>Sybase>Jaguar CTS 3.0>Jaguar Manager.
Menjalankan Jaguar Manager akan membuka dua buah icon di task bar anda:Jaguar Manager dan Sybase Central. Jaguar Manager berupa DOS window. Sybase Central merupakan aplikasi yang dugunakan untuk mengkonfigurasi Jaguar Server anda.
Sybase Central mempunyai 2 ‘plug-ins’:Jaguar Manager dan Security Manager. Pada latihan ini anda hanya menggunakan Jaguar Manager.
”Pertama,anda harus mendefinisikan terlebih dahulu jaguar Server yang akan anda manage.
* Pilih Tools>Connect>Jaguar Manager
* Didalam window login,isi User Name = jagadmin,tidak ada password,Host Name = localhost dan port = 9000. (ini merupakan konfigurasi default dari Jaguar server) kemudian klik Connect.
Jika anda meng expand ‘Jaguar Manager’di treeview,anda akan melihat beberapa folder. Folder-folder tersebut merupakan properties dan configuration setting dari Jaguar Server yang anda connect.
Buka pre-installed komponen HTML Generator di bawah DataWindow Package
* Klik pada folder ‘Package’. Anda akan melihat beberapa pre-installed packages. Kemudian expand Package DataWindow,anda akan melihat komponen ‘HTML Generator’,jika anda klik pada komponen tersebut,anda akan melihat beberapa method untuk komponen tersebut pada ‘Details’view
Package merupakan kumpulan dari beberapa komponen
Selanjutnya melangkah ke setting ‘Connection Cache’untuk jaguar Server anda
Connection Cache hampir sama dengan Database Profile pada PowerBuilder. Disini anda melakukan definisi parameter yang dibutuhkan oleh Jaguar untuk melakukan koneksi ke database yang nantinya digunakan oleh Web DataWindow.
* Di bawah Folder ‘Server’,expand Item jaguar Server. cari dan Expand folder ‘Installed Connection Cache’,disana anda akan melihat ada beberapa connection cache yang telah terinstall,hal tersebut disebabkan oleh DatWindow melakukan retrieve pada database EAS Demo V3,Jaguar memerlukan connection cache pada database yang sama.
* RMB (Right Mouse Button) pada folder ‘Install Connection Caches’.
* Klik pada ‘Create and Install a New Connection Cache’button.
* Berinama cache tersebut dengan namaanda_jag_cache_to_easdemo. Klik pada Create New Connection Cache’.
* Pada Tab ‘General’dari window ‘Connection Cache Properties’
Description:optional
Server Name:EAS Demo DB V3 (harus sama dengan nama ODBC DSN)
User Name:tidak diperlukan ( jika sudah diisi di ODBC DSN)
Password:tidak diperlukan ( jika sudah diisi di ODBC DSN)
3.*) Selain yang ditulis diatas,biarkan settingnya secara default
* Di tab Driver,pilih ODBC dan tulis DLL name:ODBC32.DLL
- Untuk ODBC connections. Server Name harus sama dengan Data Source Name yang ada di ODBC administrator.
Ada tombol ‘Ping’pada tab ‘General’untuk mengetest koneksi ke atabase,tetapi sebelumnya anda harus simpan conection cache-nya,lalu disconnect Jaguar Managernya,terus restrat Jaguar Server dan lakukan koneksi ulang Jaguar Managernya.
4.
* Simpan Connection Cache dengan menekan tombol OK
* Disconnect Jaguar Manajernya:
Tools>Disconnect>Jaguar manager. Klik ‘Yes’jika keluar pesan ‘Are Yous sure …’
* ShutDown Jaguar Servernya,RMB icon ‘Jaguar CTS’pada task bar anda lalu pilih ‘Close’.
* Restart Jaguar Server:
Start>Programs>Sybase>Jaguar CTS 3.0>Jaguar Server,lalu minimize windownya.
*Koneksi ulang Jaguar Manajernya:
Tools>Connect>Jaguar Manager>(gunakan user dan nama servernya seperti yang diatas)
* Expand folder ‘Connection Caches’-nya,dan ddouble klik pada namaanda_jag_cache_to_easdemo untuk membuka propertiesnya.
* Klik tombol ‘Ping’untuk mengecek koneksinya,Anda akan melihat pesan “Ping of xxxx suceeded”. Klik OK,pada window ‘Connection caches Properties OK lagi.
Catatan:Jika anda tidak bisa melakukan koneksi.
- Coba ‘Ping’EASDemo’connection cache,jika ada koneksi,pastikan anda parameter connection cache namaanda_jag_cache_to_easdemo sama dengan parameter connection cache ‘EASDemo’
- Cek ODBC Administratordari Control Panel apakah ada ‘EAS Demo DB V3′pada System Data Source’-nya.
- Cek kembali apakah server name pada cache properties yang anda tulis sudah sama dengan source name pada ODBC
- Test koneksi di ODBC administrator
RMB = = Right Mouse Button

No comments:

Post a Comment